Tips Memilih Mainan Kereta untuk Anak Ala SehatQ

Mainan kereta merupakan salah satu jenis mainan yang tentunya cukup menarik bagi anak dan punya manfaat dari sisi edukasi. Mainan ini tentu punya manfaat yang positif, salah satunya membantu anak untuk mengembangkan imajinasi dan melatih emosinya sejak dini.

Tips Memilih Mainan Kereta untuk Anak

Untuk diketahui ada banyak jenis kereta api mainan untuk anak yang bisa dipilih sesuai umur. Agar tidak salah memilihnya, berikut beberapa tips dalam pemilihan mainan kereta anak.

1. Sesuaikan dengan Umur Anak

Pertama sekali Anda bisa memilih Karena sesuai dengan umur anak. Karena ketika umurnya masih sedikit tentu anak membutuhkan mainan yang aman. Misalnya untuk anak usia 1 sampai 3 tahun pilihkan mainan jenis kereta yang bisa dirakit. Tentu saja, ini gunanya untuk mengajak anak belajar merakit mainan.

Bahkan Anda untuk memilihkan model rakitan kereta api yang sederhana sehingga mudah dilakukan. Lalu saat umurnya bertambah sampai 5 tahun berikan mainan jenis kereta dengan gambaran mirip kereta api. Dimana tidak hanya ada kereta tapi juga terdapat jalur rel. Biarkan anak belajar untuk merakit rel kereta apinya. Ini gunanya untuk melatih imajinasi anak. Sementara untuk anak 6 tahun keatas Anda bisa memilih ikan kereta api dari mainan blocks yang model merakitnya punya tingkat kesulitan lebih tinggi lagi.

2. Lihat Karakter Yang Paling Disukai Anak

Mainan kereta tentu saja terinspirasi dari banyak hal, salah satunya karakter kartun. Untuk itu, Anda bisa memilihkan kereta api mainan berdasarkan karakter kartun yang disukai anak. Ada Thomas hingga chuggington. Pilih model yang disukai seperti kereta ekspres, model modern hingga kereta model konvensional.

See also  Rekomendasi merek vape terbaik

Yang paling penting adalah mana karakter kereta api yang paling disukai anak itulah yang wajib Anda beli. Agar saat memainkannya anak memiliki kepuasan tersendiri.

3. Perhatikan Bahan

Saat memilihkan mainan anak apapun jenisnya tentu anda harus perhatikan bahan yang digunakan. Biasanya mainan jenis kereta ini dibuat dari bahan plastik ataupun kayu. Tentu saja Anda harus paham kelebihan dan karakter dari masing-masing bahan dan yang mana paling disukai anak.

Umumnya banyak orang tua lebih memilih mainan dari bahan plastik Karena harganya yang terjangkau dan juga mudah perawatannya. Sementara untuk yang bahan kayu harganya jauh lebih mahal. Anda bisa sesuaikan dengan budget atau pun kembali lagi sesuai dengan ketertarikan anak pada mainan tersebut.

Agar lebih mudah dalam pemilihan mainan jenis kereta api ini, Anda juga bisa melihat review lengkap mengenai rekomendasi kereta api mainan yang punya kualitas bagus di SehatQ. SehatQ membantu anda untuk dapat memilih jenis kereta api yang sesuai dengan karakter yang disukai anak. Untuk harga mainan yang direkomendasikan juga cukup terjangkau yaitu mulai dari angka 100 ribuan saja dengan jaminan produk berkualitas dari berbagai merk.

Itu tadi beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk memilih mainan kereta api anak. Dapatkan pula rekomendasi terbaik untuk mainan anak lainnya hanya di SehatQ.

Selain itu SehatQ juga menjadi salah satu platform kesehatan dengan informasi yang menarik dan juga lengkap. Dan menariknya terdapat toko online yang menyediakan berbagai produk kesehatan. Mulai dari obat-obatan, produk ibu dan bayi, skincare dan produk make up serta perawatan pria. Di platform ini Anda juga bisa mendapatkan informasi seputar fasilitas kesehatan terdekat dari wilayah anda.